PC IPNU Mojokerto Ajak Kader Bersikap Militan, Kreatif, dan Kritis

PC IPNU mojokerto

Pecihitam.org – Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kota Mojokerto, Jawa Timur menggelar pelantikan bersama bagi Pimpinan Anak Cabang IPNU dan IPPNU se-Kota Mojokerto, Minggu, 29 September 2019.

Pelantikan tersebut mengusung tema “Militan, kreatif, dan kritis”. Zainul Arifin dalam sabutannya mengemukakan tiga pokok tema ini dipilih karena mengandung arti yang dalam.

“Kami memilih militan karena kita mengadopsi karakter yang terbangun dari tentara nasional Indonesia. Memiliki daya, kekuatan dan tahan banting dari terpaan yang ada mendorong untuk IPNU IPPNU memiliki jiwa militan yang tinggi,” kata Zainul, dikutip dari situs resmi NU, Senin, 30 September 2019.

Baca Juga:  Gus Mus Imbau Santri Jangan Diam Saat Ada Kelompok yang Ingin Merusak NKRI

Sedangkan kreatif, kata Zainul, dibutuhkan oleh pelajar IPNU IPPNU untuk cerdas dalam menyebarkan dakwah terkhusus Nahdlatul Ulama yang dikemas dengan kreatif.

“Tidak hanya melulu kegiatan-kegiatan yang monoton, melainkan dengan program-program yang luar biasa. Seperti halnya pelatihan desain, desain grafik, desain audio video maupun pelatihan website misalnya,” ujarnya.

“Yang terakhir adalah kritis. Sebagai kader IPNU dan IPPNU, kami berharap jiwa kritis yang tinggi dipunyai oleh seluruh kader. Tidak mudah menerima berita-berita sembarangan, berita hoaks,” sambungnya.

Kritis, menurut Zainul, hendaknya ditempatkan dalam melihat sesuatu yang terjadi.

“Juga peka terhadap lingkungan sekitar dan tidak mudah menerima intervensi dari luar serta menerima arahan kepada kelompok-kelompok yang menjerumuskan,” ujarnya.

Baca Juga:  Ketum PBNU: Selamat Tahun Baru Imlek 2020, Gong Xi Fa Cai
Muhammad Fahri

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *