Sayyid Alawi bin Abbas: Mbah Moen Ahli Surga

Mbah Moen

Pecihitam.org – Wafatnya Mustasyar Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Maimoen Zubair (Mbah Moen) di Makkah, Arab Saudi pada Selasa 6 Agustus 2019 menjadi perbincangan hangat publik tanah air.

Berbagai kenangan tentang sosok almarhum bermunculan di berbagai media sosial, baik berupa tulisan, gambar, komik, hingga video.

Salah satu video yang viral adalah kebersamaan Mbah Moen dengan Sayyid Alawi bin Abbas bin Alawi al-Maliki al-Hasani.

Dilansir dari situs resmi NU, Kamis, 8 Agustus 2019, kebersamaan keduanya terlihat saat bertemu pada Minggu, 4 Agustus 2019, dua hari sebelum Mbah Moen wafat.

Sembari menyentuh bagian belakang Mbah Moen, Sayyid Alawi menyebut ulama 90 tahun itu sebagai seorang yang ahli surga kepada orang-orang di hadapannya.

Baca Juga:  Terima Kunjungan Menlu Maroko, Wapres KH Ma'ruf Amin Bahas Penyebaran Islam Moderat

“Jika ingin melihat seorang yang ahli surga, maka lihatlah kiai ini,” kata Sayyid Alwi.

Mendengar ucapan tersebut, Mbah Moen mengamininya sembari terisak dan menunduk.

“Amin. Amin. Amin,” jawab Mbah Moen.

Sayid Alawi pun mengulangi pernyataannya. “Jika ingin melihat seorang yang ahli surga di zaman ini, maka lihatlah lelaki yang diberkahi ini,” ujarnya.

Diketahui, Sayyid Alwi merupakan ulama terkemuka di Makkah. Saat pemakaman Mbah Moen, Ia hadir memberi penghormatan terakhir kepada ulama sepuh yang begitu dihormati oleh berbagai kalangan itu.

Selain disalatkan oleh jemaah Indonesia di kantor haji di Makkah, almarhum juga disalatkan di Masjidil Haram usai shalat Dzuhur sebelum diistirahatkan di pemakaman Ma’la.

Baca Juga:  Kelompok yang Mempermasalahkan Ceramah Gus Muwafiq, Kiai Marzuki: Mereka Tidak Suka NU

Ucapan belasungkawa atas wafatnya Mbah Moen juga diungkapkan para ulama dunia. Habib Umar bin Hafidz Yaman, misalnya, mengungkapkan takziyahnya sebelum memulai pengajian rutin kitab Risalah Ahl al-Sunnah wa  al-Jama’ah karya Hadratus Syekh KH Hasyim Asy’ari. Ada pula Syekh Soleh Musa, ulama asal Kamerun, yang langsung menulis syair khusus untuk Mbah Moen.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *