Pecihitam.org, Sidrap – Ikatan Sarjana Nahdatul Ulama (ISNU) Kabupaten Sidrap masa Khidmat 2019-2023 resmi dilantik di Gedung Juang 45, Kelurahan Pangkajene, Kecamatan Maritengngae, Kabupaten Sidrap, Rabu (15/1/2020)
Pelantikan yang dirangkaikan dengan Rapat Kerja dihadiri Asisten I Pemerintahan dan Kesra A. Muhammad Faisal Burhanuddin, Ketua ISNU Sulsel Prof Dr H Husain Syam, Sekertaris ISNU Sulsel Dr Mulyadi, Ketua NU Sidrap, Dr. Wahidin Ar Raffany, Wakapolres Sidrap Kompol Ishak Ifa, Kasdim 1420 Sidrap Mayor Infantri Sudirman dan Ketua MUI Sidrap, H Fatahuddin
Selain itu juga dihadiri oleh Kepala Kemenag Sidrap H Irman, Ketua ISNU Sidrap, Dr Ismail Ma’sa, Sekertaris ISNU, Sidrap Ahmad Solihin, Kapolsek Maritengngae Iptu Abd Samad, Camat Maritengngae A. Arifuddin B.Nombe, serta pengurus ISNU Sidrap.
Pengurus ISNU Sidrap masa Khidmat 2019-2023 ini dilantik langsung oleh Ketua ISNU Provinsi Sulsel, Prof Dr H Husain Syam.
Ketua ISNU Sidrap, Dr Ismail Ma’sa dalam arahannya mengatakan ISNU adalah Perkumpulan Alumni Sarjana Nahdatul Ulama yang memiliki Intelektual yang siap berkaleborasi dengan Pemerintahan Daerah dalam menjalankan tugas-tugas Organisasi dan penyelenggaraan Organisasi Pemerintahan.
Peran ISNU akan memberikan semangat, Nuansa baru, memberikan manfaat kepada pemerintah dalam bersinergi positif. ISNU hadir di Wilayah Sidrap untuk memperbaiki kualitas Sumber Daya Manusia.
Sementara Ketua ISNU Provinsi Sulawesi Selatan, Prof Dr H Husain Syam mengapresiasi kinerja ISNU, dalam jangka empat bulan Kepengurusan ISNU sudah terbentuk dengan sempurna.
“Saya tidak bisa membayangkan pergerakan ISNU dalam jangka 4 bulan Kepengurusan ISNU Sidrap resmi dilantik” kata Husain.
“Mudah-mudahan ISNU Sidrap mampu melakukan pergerakan dalam memberikan manfaat kepada masyarakat Sidrap” pungkasnya.
- Hadits Shahih Al-Bukhari No. 663-664 – Kitab Adzan - 30/08/2020
- Hadits Shahih Al-Bukhari No. 662 – Kitab Adzan - 30/08/2020
- Hadits Shahih Al-Bukhari No. 661 – Kitab Adzan - 30/08/2020