1000 Peserta Apel HSN Padati Halaman Yayasan Raudlatul Ulum Al-Khaliliyah

1000 Peserta Apel HSN

Pecihitam.org – KUBU RAYA – Sekitar 1000 orang peserta apel dalam rangka HSN memdatai halaman Yayasan Raudlatul Ulum Al-Khaliliyah Parit Surabaya, Selasa, (22/10).

Peserta apel terdiri dari para santri, anggota Ansor-Banser serta masayarakat sekitar. Acara yang dimulai dari pukul delapan hingga pukul sembilan ini juga dibarengi dengan pembaiatan anggota Banser yang sebelumnya telah dilakukan pembaretan.

Hadir pula dari jajaran Polsek Sungai Ambawang serta pemerintah desa setempat dan beberapa ikatan alumni pesantren dan pengurus PC PMII Pontianak, Kubu Raya dan PKC Kalbar.

Untuk tahun 2019, Yayasan Raudlatul Ulum Al-Khaliliyah sudah ketiga kalinya menyelenggarakan apel HSN. Hanya saja untuk tahun ini terasa begitu istimewa, karena tidak hanya diikuti oleh civitas akademika Yayasan Raudlatul Ulum Al-Khaliliyah.

Baca Juga:  Generasi Milenial di Kota Cirebon Berbondong-bondong Masuk Banser

KH. Hanafi Khalil menyatakan Yayasan Raudlatul Ulum Al-Khaliliyah selalu siap memfasilitasi setiap kegiatan Ansor-Banser serta kegiatan ke-NU-an lainnya.

“Saya bilang kepada Ustadz Nurdin (red. Ketua PW Ansor Kalbar), silahkan datang ke sini. Tidak usah bawa apa-apa. Kami Yayasan Raudlatul Ulum Al-Khaliliyah Parit Surabaya selalu siap memfasilitasi dan memberikan konsumsi ala kadarnya,” jelas beliau.

Memang telah beberapa kali Yayasan Raudlatul Ulum Al-Khaliliyah Parit Surabaya memfasilitasi kegiatan Ansor-Banser, mulai dari PKD hingga Pra Konfercab tahun ini juga dilaksanakan di Raudlatul Ulum.

Upacara HSN berjalan dengan lancar. Lagu Indonesia Raya dan Mars Syubbanul Waton dari 1000 peserta apel HSN menggema di langit Raudlatul Ulum.

Baca Juga:  Besok, Ada Gus Miftah di Parade Santri Cinta Damai Area Car Free Day

Sebagai bentuk takdzim dan tanda terima kasih, Muhammad Nurdin selaku Ketua PW GP Ansor Kalimantan Barat memberikan baju Banser kehormatan kepada KH. Hanafi Khalil.

“KH. adalah guru sekaligus sahabat saya. Kita pernah sama-sama dalam perjuangan (red. sama-sama anggota DPRD Kubu Raya)”, terangnya.

Setelah rampungnya apel HSN, sejumlah tokoh dari Desa Pasak dan Pasak Piang menyampaikan apresiasi kepada TNI dan Polri yang telah sukses mengawal jalannya Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih.

KH. Hanafi Khalil, Ketua PW GP Ansor, Muhammad Nurdin, dan Kepala Desa Pasak Piang, Bapak Surif serta Anggota Ansor-Banser

“Kami warga Desa Pasak dan Pasak Piang menyampaikan terima kasih kepada TNI-Polri yang telah sukses mengawal jalannya proses Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Indonesia terpilih periode 2019 – 2024,” serentak mereka yang di sana juga ada Kepala Desa Pasak Piang, Bapak Surip.

Baca Juga:  Hari Santri Nasional, PNS ke Kantor Pakai Sarung
Faisol Abdurrahman

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *