Surah Hud Ayat 36-39; Terjemahan dan Tafsir Al Qur’an

Surah Hud Ayat 36-39

Pecihitam.org – Kandungan Surah Hud Ayat 36-39 Allah memberi kabar, bahwa sesungguhnya Dia telah memberi wahyu kepada Nuh, yang berkaitan dengan siksa dan adzab-Nya yang diminta oleh kaumnya untuk menyiksa mereka, berupa angin topan dahsyat dan banjir raksasa yang menenggelamkan sebagian besar permukaan bumi. Satu-satunya jalan untuk menyelamatkan diri dari bencana itu adalah dengan menaiki bahtera Nabi Nuh as.

Pecihitam.org, dapat Istiqomah melahirkan artikel-artikel keislaman dengan adanya jaringan penulis dan tim editor yang bisa menulis secara rutin. Kamu dapat berpartisipasi dalam Literasi Dakwah Islam ini dengan ikut menyebarkan artikel ini ke kanal-kanal sosial media kamu atau bahkan kamu bisa ikut Berdonasi.

DONASI SEKARANG

Terjemahan dan Tafsir Al Qur’an Surah Hud Ayat 36-39

Surah Hud Ayat 36
وَأُوحِيَ إِلَىٰ نُوحٍ أَنَّهُ لَنْ يُؤْمِنَ مِنْ قَوْمِكَ إِلَّا مَنْ قَدْ آمَنَ فَلَا تَبْتَئِسْ بِمَا كَانُوا يَفْعَلُونَ

Terjemahan: Dan diwahyukan kepada Nuh, bahwasanya sekali-kali tidak akan beriman di antara kaummu, kecuali orang yang telah beriman (saja), karena itu janganlah kamu bersedih hati tentang apa yang selalu mereka kerjakan.

Tafsir Jalalain: وَأُوحِيَ إِلَىٰ نُوحٍ أَنَّهُ لَنْ يُؤْمِنَ مِنْ قَوْمِكَ إِلَّا مَنْ قَدْ آمَنَ فَلَا تَبْتَئِسْ (Dan diwahyukan kepada Nuh, bahwasanya sekali-kali tidak akan beriman di antara kaummu kecuali orang yang telah beriman saja, karena itu janganlah kamu bersedih hati) merasa susah بِمَا كَانُوا يَفْعَلُونَ (tentang apa yang selalu mereka kerjakan) yaitu perbuatan syirik.

Maka Nabi Nuh mendoakan kebinasaan bagi mereka yang tidak beriman, yaitu yang disitir oleh firman-Nya, “Wahai Rabbku! Janganlah Engkau biarkan di atas muka bumi ini…” (Nuh 26) kemudian Allah mengabulkan doanya.

Baca Juga:  Surah Al-Ahzab Ayat 28-29; Terjemahan dan Tafsir Al-Qur'an

Tafsir Quraish Shihab: Dan Allah mewahyukan kepada Nuh, “Bahwasanya setelah ini tak seorang pun dari kaummu yang percaya dan tunduk kepada kebenaran, kecuali mereka yang sebelumnya telah beriman.

Maka janganlah bersedih, wahai Nuh, akibat pendustaan dan sikap menyakiti yang mereka lakukan terhadap dirimu. Sebab, Kami akan membalas mereka dalam waktu yang tidak lama lagi.”

Surah Hud Ayat 37
وَاصْنَعِ الْفُلْكَ بِأَعْيُنِنَا وَوَحْيِنَا وَلَا تُخَاطِبْنِي فِي الَّذِينَ ظَلَمُوا ۚ إِنَّهُمْ مُغْرَقُونَ

Terjemahan: Dan buatlah bahtera itu dengan pengawasan dan petunjuk wahyu Kami, dan janganlah kamu bicarakan dengan Aku tentang orang-orang yang zalim itu; sesungguhnya mereka itu akan ditenggelamkan.

Tafsir Jalalain: وَاصْنَعِ الْفُلْكَ (Dan buatlah bahtera) perahu بِأَعْيُنِنَا (dengan pengawasan Kami) dengan pengawasan dan pemeliharaan Kami وَوَحْيِنَا (dan petunjuk wahyu Kami) yakni perintah Kami

وَلَا تُخَاطِبْنِي فِي الَّذِينَ ظَلَمُوا (dan janganlah kamu bicarakan dengan Aku tentang orang-orang yang zalim itu) orang-orang kafir itu, biarkanlah mereka binasa إِنَّهُمْ مُغْرَقُونَ (sesungguhnya mereka itu akan ditenggelamkan).

Tafsir Quraish Shihab: Lalu Kami perintahkan kepadanya, “Buatlah sebuah bahtera untuk menyelamatkan kalian dengan pertolongan dan perlindungan Kami. Tidak perlu lagi kamu utarakan kepada-Ku perihal orang-orang yang zalim itu. Aku telah mengabulkan permintaanmu, dan telah Kuperintahkan agar mereka dibinasakan dengan cara ditenggelamkan.”

Baca Juga:  Surah Hud Ayat 53-56; Terjemahan dan Tafsir Al Qur'an

Surah Hud Ayat 38
وَيَصْنَعُ الْفُلْكَ وَكُلَّمَا مَرَّ عَلَيْهِ مَلَأٌ مِنْ قَوْمِهِ سَخِرُوا مِنْهُ ۚ قَالَ إِنْ تَسْخَرُوا مِنَّا فَإِنَّا نَسْخَرُ مِنْكُمْ كَمَا تَسْخَرُونَ

Terjemahan: Dan mulailah Nuh membuat bahtera. Dan setiap kali pemimpin kaumnya berjalan meliwati Nuh, mereka mengejeknya. Berkatalah Nuh: “Jika kamu mengejek kami, maka sesungguhnya kami (pun) mengejekmu sebagaimana kamu sekalian mengejek (kami).

Tafsir Jalalain: وَيَصْنَعُ الْفُلْكَ (Dan mulailah Nuh membuat bahtera) dimaksud menceritakan keadaan masa lampau وَكُلَّمَا مَرَّ عَلَيْهِ مَلَأٌ (Dan setiap kali lewat kepada Nuh segolongan) sebagian مِنْ قَوْمِهِ سَخِرُوا مِنْهُ (dari kaumnya, mereka mengejeknya) mereka memperolok-olokkannya.

قَالَ إِنْ تَسْخَرُوا مِنَّا فَإِنَّا نَسْخَرُ مِنْكُمْ كَمَا تَسْخَرُونَ (Berkatalah Nuh, “Jika kalian mengejek kami, maka sesungguhnya kami pun akan mengejek kalian sebagaimana kalian mengejek kami) jika kami selamat dan kalian tenggelam nanti.

Tafsir Quraish Shihab: Maka mulailah Nûh membuat bahtera. Setiap kali pemimpin-pemimpin kafir kaumnya lewat–karena ketidaktahuan tujuan dibuatnya bahtera itu–mereka mengejek apa yang sedang dikerjakan Nuh.

Nuh hanya berkata, “Jika kalian kini mengejek kami disebabkan ketidaktahuan kalian akan kebenaran janji Allah, kelak kami yang akan ganti mengejek kalian sebagaimana ejekan kalian.

Baca Juga:  Surah At-Taubah Ayat 90; Terjemahan dan Tafsir Al Qur'an

Surah Hud Ayat 39
فَسَوْفَ تَعْلَمُونَ مَنْ يَأْتِيهِ عَذَابٌ يُخْزِيهِ وَيَحِلُّ عَلَيْهِ عَذَابٌ مُقِيمٌ

Terjemahan: Kelak kamu akan mengetahui siapa yang akan ditimpa oleh azab yang menghinakannya dan yang akan ditimpa azab yang kekal”.

Tafsir Jalalain: فَسَوْفَ تَعْلَمُونَ مَنْ (Kelak kalian akan mengetahui siapa) lafal man di sini maushul atau kata sambung, kedudukannya menjadi maf’ul atau objek dari lafal ta’lamuuna

يَأْتِيهِ عَذَابٌ يُخْزِيهِ وَيَحِلُّ (yang akan ditimpa oleh azab yang menghinakannya dan yang akan ditimpa) akan dikenakan عَلَيْهِ عَذَابٌ مُقِيمٌ (kepadanya azab yang kekal.”)

Tafsir Quraish Shihab: Kelak kalian akan mengetahui siapa di antara kita yang akan ditimpa azab yang hina di dunia, dan di akhirat mendapatkan azab yang kekal dan abadi.”

Alhamdulillah, kita telah pelajari bersama kandungan Surah Hud Ayat 36-39 berdasarkan Tafsir Jalalain dan Tafsir Quraish Shihab. Semoga menambah khazanah ilmu Al-Qur’an kita.

M Resky S